Oleh : Rista Simbolon (Via ) | Diterbitkan | Link: https://nextbook.co/tekno/tek/spesifikasi-dji-mini-4-pro-bocor-sebelum-rilis-b2hXy9qNI.html
Bagikan Ke :
Facebook Twitter

DJI dikabarkan bersiap meluncurkan Mini 4 Pro, penerus drone Mini 3 Pro yang menerima tanggapan baik oleh banyak orang. Meskipun perusahaan tersebut belum mengkonfirmasi keberadaan Mini 4 Pro, bocoran baru terus bermunculan yang menunjukkan bahwa DJI bakal mengumumkan Mini 4 Pro.
Bocoran itu datang dari informan @quadro_news yang baru-baru ini membagikan foto DJI Mini 4 Pro. Foto ini memperlihatkan dengan pengontrol RC 2. Oleh karena itu, menginformasikan bahwa Mini 4 Pro akan mendukung transmisi gambar OcuSync 4.0, tidak seperti Mini 3 Pro.
OcuSync 4.0, yang pertama kali diperkenalkan dengan DJI Air 3, memperluas transmisi gambar hingga maksimum teoritis 20 km pada resolusi maksimal 1080p. Artinya, pengguna akan dapat menerbangkan Mini 4 Pro lebih jauh dan dengan transmisi video yang lebih andal.
????And here is the last picture of the drone and packaging for today. Thanks to my dear readers who help me in my work.????????♂️#dji #djimini4pro pic.twitter.com/Rz4Czn8jt5
— Igor Bogdanov (@Quadro_News) September 14, 2023
Selain dukungan OcuSync 4.0, DJI Mini 4 Pro juga diharapkan memiliki fitur deteksi rintangan 360 derajat, yang membuatnya lebih aman dan mudah untuk terbang. Dilansir dari Gizmochina (18/9), DJI Mini 4 Pro juga dikabarkan memiliki sensor kamera yang ditingkatkan yang dapat mendukung video HDR dan perekaman slow-mo hingga 4K dan 100 fps.
Dari segi fitur lainnya, drone mendatang tersebut diperkirakan memiliki kamera 48 MP, peningkatan yang signifikan dibandingkan kamera 12MP pada model sebelumnya. Kamera ini juga akan memiliki aperture f/1.7 sehingga memungkinkan lebih banyak cahaya masuk untuk kinerja cahaya rendah yang lebih baik.
Selain bocoran fotonya, daftar harga Eropa untuk Mini 4 Pro juga telah beredar secara online. Daftar harga ini menunjukkan bahwa Mini 4 Pro akan sedikit lebih mahal daripada Mini 3 Pro, tetapi masih di bawah $1.000 (Rp15 juta). Meskipun DJI belum mengkonfirmasi keberadaan Mini 4 Pro, bocoran foto dan informasi harga menunjukkan bahwa peluncurannya sudah dekat.